26 Mei 2010

mungkin sedikit menginspirasi anda

halo semua..gw punya cerita, semoga cerita gw dapat menginspirasi kalian dalam menghadapi hidup ini..mungkin kalian sudah mendengar cerita ini, tapi cerita ini akan gw tulis ulang sesuai versi gua..selamat membaca


Alkisah ada 3 pohon yang sudah tumbuh bersama-sama sejak dari bibit sampai menjadi pohon yang tinggi dan besar. Dan tibalah saatnya para pohon itu untuk ditebang karena kayunya akan diambil oleh para tukang kayu. dan karena itu adalah pertemuan mereka yang terakhir, maka para pohon itu saling mengobrol satu sama lain..Dan pohon pertama(untuk seterusnya kita sebut pohon A) memiliki keinginan :"bila aku ditebang dan menjadi bongkahan kayu, aku akan menjadi istana yang megah, ditinggali oleh keluarga kerajaan yang bahagia." Pohon kedua(seterusnya kita sebut pohon B) pun tak mau kalah, ia pun berkata:"kalau aku ditebang nanti aku akan menjadi kapal yang megah, yang digunakan oleh para pelaut ternama untuk mengelilingi dunia." Dan pohon ketiga(seterusnya kita sebut pohon C) berkata:"aku ingin menjadi mebel yang dipakai oleh orang-orang terkenal di seluruh dunia. Dunia akan tau aku sebagai barang mebel termewah yang pernah dibuat." Demikianlah impian ketiga pohon itu sebelum akhirnya ketiga pohon itu ditebang oleh para penebang kayu.

Namun apa yang terjadi jauh dari harapan mereka. Pohon A kayunya bukan dibangun istana, melainkan dibangun kandang domba. Pohon B lebih baik nasibnya, walaupun sama-sama dikategorikan buruk. Kayunya dijadikan kapal, kapal untuk para nelayan. dan Pohon C kayunya hanya dijadikan balok biasa dan dibiarkan teronggok di bagian penyimpanan kayu..

Malang ya nasib mereka?apakah kalian pernah mengalami hal yang sama?


tunggu, cerita belum selesai..



Kandang domba yang dibangun dengan kayu dari pohon A ternyata kandang yang digunakan untuk menyambut Sang Juru Selamat, sang Putra Allah. Jadi Tuhan Yesus lahir di kandang domba itu, dan pohon A menjadi saksi bisu lahirnya sang juru selamat. Dan Kapal nelayan yang dibangun dengan kayu dari pohon B menjadi saksi bisu keajaiban yang dibuat oleh Sang Juru Selamat, di mana ia menjadi kapal yang ditumpangi Dia bersama dengan murid-muridnya dan Dia meredakan angin ribut di kapal itu. Dan onggokan balok-balok yang dibuat dari kayu dari pohon C ternyata dibentuk salib oleh tukang kayu dan salib itulah yang dipikul oleh Tuhan Yesus sampai ke golgota dan menghembuskan nafas terakhirnya dengan digantung di kayu salib itu.


Pembaca, kita tahu bahwa apa yang kita rencanakan terkadang tidak sesuai dengan rencana-Nya. Bahkan terkesan menyiksa kita dan terkesan Dia menghancurkan hidup kita. Tapi, haruslah kita ketahui bahwa rencana-Nya selalu indah pada waktunya. dan melebihi ekspetasi kita. Cobalah kita ambil contoh pohon A, dari impiannya dibangun istana menjadi saksi bisu kelahiran Sang Juru Selamat dan kandang itu akan terus dikenal seumur hidup. Percayalah, Dia selalu memberikan yang terbaik walaupun tidak sesuai yang kita harapkan.

Tidak ada komentar: